10 Macam Alat Peninggi Badan yang Bagus dan Efektif
Postur tubuh yang tinggi semampai dapat membuat Anda tampil lebih percaya diri. Beberapa profesi pekerjaan, seperti model, pilot, dan pramugari, juga menuntut postur tubuh yang tinggi dan tegap. Untuk memiliki tubuh yang lebih tinggi, Anda bisa mengkonsumsi susu peninggi badan, tetapi Anda juga bisa melakukan usaha lain untuk mempercepat pertambahan tinggi badan Anda.
Pada kesempatan kali ini, Bacaterus ini membagikan daftar alat peninggi badan terbaik dan tercepat. Kami juga akan membagikan beberapa jenis aktivitas yang bisa mempercepat usaha Anda dalam meninggikan badan.
1. Inversion Table
Salah satu alat untuk meninggikan badan yang tercepat di dunia adalah Inversion Table. Namun, untuk menggunakan alat ini Anda harus lebih ekstra hati-hati. Pasalnya, jika tidak hati-hati Anda bisa cedera. Untuk menggunakan alat ini, Anda harus menggantung kaki Anda dengan posisi lebih tinggi, sementara badan tergantung di bawah.
Cara kerja alat ini sebenarnya cukup sederhana. Dengan posisi kepala di dekat lantai dan kaki yang menengadah ke langit-langit, maka tubuh Anda akan dengan mudah tertarik oleh gravitasi bumi. Sementara itu, untuk menurunkan posisi kepala hingga ke dekat lantai Anda bisa menggunakan tombol atau remote khusus.
Akan tetapi, bila Anda belum pernah menggunakan Inversion Table sebelumnya, maka sebaiknya Anda tidak melakukan teknik meninggikan badan dengan Inversion Table seorang diri. Silahkan minta bantuan teman Anda yang pernah melakukannya.
2. Jaco Therapy Bed
Jika dilihat sekilas, Jaco Therapy Bed ini nampak seperti alat fitness biasa, tetapi siapa sangka jika ini adalah alat ortopedi yang berfungsi untuk meninggikan postur tubuh Anda.
Jaco Therapy Bed adalah alat yang dapat merangsang pertumbuhan tulang sehingga tinggi badan Anda dapat bertambah dengan cepat. Alat peninggi badan ini juga dapat membantu orang yang memiliki postur tubuh bungkuk agar lebih tegap dan tegak.
Dengan menggunakan alat ini, Anda juga bisa merelaksasikan otot-otot dan seluruh urat pada tubuh. Jaco Therapy Bed akan membantu Anda meregangkan leher, pinggang, dan punggung yang lelah atau sakit. Jaco Therapy Bed disebut sebagai salah satu alat ortopedi karena dapat mencegah risiko osteoporosis. Anda bisa membeli alat ini secara online di link ini.
3. Horizontal Bar
Mungkin Anda sudah pernah menjumpai alat peninggi badan ini sebelumnya. Horizontal bar bukanlah alat yang serumit inversion table. Horizontal bar adalah alat penambah tinggi badan sederhana yang sudah ada sejak puluhan tahun yang lalu.
Pada umumnya, Anda bisa menjumpai horizontal bar ini di taman atau pusat kebugaran. Alat yang terbuat dari material besi ini sejatinya hanya merupakan pegangan tangan untuk mengayunkan badan.
Kedua tangan memegang horizontal bar, kemudian biarkan tubuh Anda menggantung ke bawah dalam keadaan tegap agar gravitasi bumi bisa menarik tubuh Anda untuk tumbuh lebih tinggi. Pada kenyataannya penggunaan horizontal bar tidak semudah ini, dibutuhkan kedua tangan yang kuat untuk menjadi tumpuan bagi berat badan Anda.
4. Orthogon
Yang satu ini juga merupakan alat ortopedi untuk menambah tinggi badan. Orthogon merupakan alat terapi magnet yang dapat membuat tinggi badan bertambah secara cepat. Alat ini memiliki beberapa bagian yang dilengkapi dengan magnet, seperti teleskopik dan kuku ortopedi intraedullary.
Namun, terapi seperti ini masih jarang dimanfaatkan untuk meninggikan badan. Hal tersebut karena terapi ini harus dilakukan secara berulang dan tentunya membutuhkan biaya yang tidak sedikit sehingga kurang cocok bagi kebanyakan orang.
5. Spin Black Power
Jika Anda pernah berolahraga di pusat kebugaran, Spin Black Power ini pasti sudah biasa Anda jumpai di sana. Ya, Spin Black Power adalah salah satu alat fitness yang bisa membantu proses penambahan tinggi badan.
Cara kerja dari alat ini sebenarnya sangat mudah, Spin Black Power hanya akan memberi peregangan pad otot-otot agar ruas tulang belakang dapat terbuka. Melakukan latihan dengan Spin Black Power secara berulang kali dapat membuat tinggi badan Anda bertambah secara alami.
6. Trampolin
Bukankah trampolin adalah sebuah mainan untuk anak-anak? Ya, trampolin adalah sebuah alat yang dilapisi oleh kain kencang yang kuat. Ketika Anda melompat di atas trampolin, maka tubuh Anda terpantul ke atas dan kembali lagi menginjak trampolin tersebut dan begitu seterusnya.
Trampolin bukan hanya mainan untuk anak-anak, tetapi alat ini bisa menjadi sarana untuk menambah tinggi badan orang dewasa pula. Dengan melompat-lompat di atas trampolin, tubuh Anda akan lebih sering tertarik oleh gravitasi bumi. Nah, apabila Anda melakukan gerakan ini terus secara berulang kali, maka tulang Anda pun juga akan memanjang dan tubuh bertambah tinggi.
7. Basket
Sejak zaman dahulu, basket dipercaya sebagai olahraga yang bisa meninggikan badan secara alami. Hampir sebagian atlet basket profesional memiliki tinggi badan yang ideal dan tubuh yang tegap. Nah, mengapa basket bisa menambah tinggi badan? Karena di dalam olahraga ini, pemain akan melakukan banyak sekali lompatan untuk memasukkan bola ke dalam keranjang basket.
Secara otomatis lompatan yang dilakukan saat bermain basket ini akan merangsang pertumbuhan tulang serta melatih kekuatan dari tulang Anda, terutama tulang kaki. Dengan kata lain, basket adalah alat peninggi badan yang murah, alami, dan cukup efektif.
8. V-O Apparatus
Satu lagi alat ortopedi untuk meninggikan badan yang tercepat di dunia, yakni V-O Apparatus. Alat ini akan membuka ruas-ruas tulang belakang Anda dan memberi stimulasi pada tulang cakram agar dapat bertumbuh dengan sempurna.
Tulang cakram adalah tulang yang terletak di tulang punggung. Alat ini tidak membutuhkan bantuan magnet seperti beberapa alat yang sudah kita bahas di atas. Anda juga bisa melakukan terapi untuk meninggikan badan dengan V-O Apparatus ini di rumah.
9. Lompat Tali / Skipping
Tak perlu menguras isi dompet Anda untuk memiliki tinggi badan yang ideal. Pasalnya, Anda bisa menambah tinggi badan dengan aktivitas dan alat yang sangat murah dan sederhana. Skipping atau lompat tali adalah olahraga sederhana yang bisa dilakukan di mana pun.
Skipping membuat Anda lebih banyak melakukan lompatan dibanding basket atau trampolin, sehingga rangsangan terhadap tulang juga lebih banyak. Jika Anda tidak memiliki tali khusus untuk skipping, Anda bisa merangkai karet gelang untuk dijadikan alat yang menunjang aktivitas skipping Anda.
10. Berenang
Saat Anda sedang berenang, seluruh otot tubuh Anda akan bergerak. Oleh karena itu, berenang adalah olahraga yang sangat baik untuk melatih otot-otot tubuh. Namun, tahukah Anda jika berenang juga bisa menjadi sebuah aktivitas yang dapat meninggikan tubuh secara efektif?
Ya, dengan berenang, otot dan tulang tubuh Anda akan bergerak dan tertarik secara alami. Proses tersebut akan memberikan kontribusi pada usaha Anda dalam meninggikan tubuh, terutama jika dilakukan sebelum menginjak usia 20an.
Selain mengkonsumsi susu atau suplemen peninggi badan, Anda juga harus melakukan terapi dengan alat peninggi badan untuk memperoleh tinggi badan yang Anda inginkan secara cepat. Jika tidak memiliki alat penambah tinggi badan, Anda bisa memilih salah satu olahraga yang dapat meninggikan tubuh.
Komentar
Posting Komentar